Seperti Apa Kolaborasi yang Sukses Itu?

Seperti Apa Kolaborasi yang Sukses Itu?

Kolaborasi tim sangat penting dalam pengembangan software (Produk). Ini membantu mengurangi kesalahpahaman tentang ruang lingkup proyek dan menghemat sumber daya.

Apasih dampaknya jika kolaborasi tidak berjalan dengan baik? kurangnya kolaborasi dapat menyebabkan konsekuensi yang serius dan produk dapat berakhir dengan kegagalan. Untuk itu pada artikel kali ini, kami akan memberikan beberapa penjelasan mengenai kolaborasi yang sukses

Komunikasi Terbuka

Tim kolaboratif adalah tim dimana rekan satu tim saling terbuka. Semua orang dalam tim dipersilahkan mengajukan pertanyaab dan menawarkan ide. Bekerja di kantor dengan ruang terbuka dapat mendobrak hambatan komunikasi, menciptakan lingkungan dimana setiap orang didorong untuk berbagi ide dan pengalaman, mendiskusikan obyek penting dari produk, dan berkomunikasi dengan orang lain dalam tim.

Sikap positif

Sikap positif di tempat kerja adalah tanda dari kolaborasi yang efektif dan manajemen proyek pengembangan software yang sukses. Tim yang Bahagia adalah tim yang lebih produktif. Projek manager dapat membentuk lingkungan kerja yang positif melalui ;

  • Diskusi informasi kecil diawal pertemuan untuk memeriksa kinerja tim
  • Merayakan pencapaian dengan cara menghabiskan waktu Bersama
  • Mengirim pesan terima kasih kepada tim atau anggota tim individu dalam chat room
  • Memberikan umpan balik tanpa kritik
Kepemimpinan yang cerdas

Tim kolaboratif adalah tim dimana setiap rekan satu tim menyadari kontribusi mereka terhadap project, apa yang menjadi tanggung jawab mereka, dan apa yang diharapkan untuk mereka lakukan. Project manager menentukan peran dan mendistribusikan tugas.

Kepemimpinan manajemen yang cerdas dan positif sangat penting, membantu menciptakan lingkungan kerja yang harmonis dan mengoptimalkan tim untuk produktivitas maksimum.

Tim yang kompak

Saat bekerja dengan tim software engineer, UI/UX Designer, project manager dan quality assusrance specialist, tidak diperlukan mencari freelancer berbeda untuk membangun software solution. Dibawah pengawasan project manager, tim pengembangan beroperasi sebagai mekanisme tunggal. Waktu yang dihabiskan untuk proyek dilacak dan semua fungsi baru diuji terhadap standar proyek.

Keragaman

Memiliki tim yang beragam dalam sebuah proyek dari berbagai suku bangsa, jenis kelamin, dan usia serta keragamn keahlian memberi kesempatan untuk menghasilkan ide-ide unik juga dapat menangani masalah dari berbagai perspektif. 

Berita Rekomendasi

Kolaborasi Strategis Neuronworks & BUMN

24/06/2025

Kolaborasi Strategis Neuronworks & BUMN

Di tengah arus digitalisasi yang makin deras, transformasi sistem keuangan dan operasional menjadi prioritas utama bagi perusahaan besar, khususnya Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang memegang peran vital dalam perekonomian…

Lihat
Solusi Gaji Karyawan

30/09/2024

Solusi Gaji Karyawan

Setiap tahunnya perusahaan terbiasa melakukan penyesuaian gaji dengan beberapa indikator seperti prestasi, beban kerja, masa kerja, tingkat inflasi, hingga regulasi pemerintah menaikan UMR 2019. Gaji adalah suatu bentuk pembayaran periodik…

Lihat
Solusi Perhitungan Pajak Lebih Mudah

30/09/2024

Solusi Perhitungan Pajak Lebih Mudah

Sebagai salah satu kewajiban seorang warga negara, membayar pajak merupakan suatu hal yang tidak boleh dilewatkan. Pembayaran pajak yang dilakukan oleh individu maupun kelompok dalam bentuk perusahaan, nantinya akan digunakan…

Lihat